Kontes kucing, persiapan dasar, dan lain lain, komplit

Kontes Kucing, Persiapan dasar dll, KOMPLIT

Hallo genks (jiah,, kkkjjhk biar kekinian kaya anak zaman now). Teman Meong, sebenarnya saya mau lanjut ngebahas tentang kucing bulu pendek Amerika (American Shorthair) untuk melengkapi artikel (Klik: Kucing Jalanan). Tapi berhubung lagi gak mood, dan menarik kalo sekarang kita membahas mengenai Kontes Kucing.

Kontes Kucing alias Cat Show merupakan ajang yang sangat menyenangkan dan membanggakan bagi pemilik kucing. Kontes kucing ini biasanya diikuti oleh berbagai kalangan seperti para pembiak kucing atau breeder yang telah mahir (cattery), serta para penyayang kucing secara umum.

Biasanya cattery mengikut sertakan kucingnya pada kontes yang tentunya ternama dan telah tersertifikasi.


Hal tersebut tak lain bertujuan untuk meningkatkan nilai kucing tersebut, terutama untuk kucing ras (pedigree), juga dilakukan untuk membuktikan sifat Champion pada indukan sehingga diharapkan akan menghasilkan anakan yang berpotensi sebagai Champion pula.

Ajang kontes yang tentunya ternama dan tersertifikasi di Indonesia yaitu ICA (Indonesian Cat Association).


Di ICA ada dua macam kontes yang dapat diikuti yaitu Nasional Cat Show (NCS), dan Internasional Cat Show (ICS).

Persiapan dasar pemula untuk mengikuti Cat Show:
Beberapa teman newbie menanyakan kepada Teman Meong, bagaimana sih persiapan kontes kucing, agar bisa tampil cantik di H kontes.

1. Cari tahu tentang kontes tersebut via Panitia Penyelenggara.
  • Jenis kelas yang akan diikuti, apa saja persyaratannya, dan apa saja yang harus dibawa pada saat kontes.
  • Kemudian pukul berapa peserta harus sudah ada ditempat kontes (karena biasanya peserta datang lebih awal untuk menjalani proses pemeriksaan atau  Vet in), serta peraturan show (Show Rules).
2. Persiapan satu bulan sebelum Kontes,

  • Pastikan jika kucing anda belum di sterillisasi, tidak dalam kondisi hamil muda, sedang menyusui, dan kondisi terlihat fit dan sehat.
  • Kemudian check buku vaksin pastikan jadwal vaksinasi tidak terlewat atau sudah expired dan harus diulang.
  • Berikan vitamin bulu sesuai dosis yang dianjurkan atau beri pakan khusus untuk memperbaiki kondisi bulu (beberapa makanan komersial ada mengeluarkan jenis tersebut).
  • Untuk kucing yang baru pertama dikonteskan, bawa sesekali atau rutin bersosialisasi sebelum hari H kontes ke halayak ramai, agar kucing terbiasa ditempat asing dan bertemu orang asing tidak takut lagi, karena pada dasarnya kucing adalah Hewan yang tidak suka berada ditempat asing. Sehingga kepercayaan diri dan tempramen yang baik terbentuk dari kucing tersebut.


3. Persiapan satu minggu sebelum Kontes,

  • Perhatikan kondisi bulu, pastikan tidak ada jamur atau kutu dan bercak kotoran yang sulit dihilangkan (terutama untuk kucing yang berwarna putih).
  • Tidak ada gimbal pada Kucing long hair, dan kerotokan yang berlebih baik Kucing shorthair maupun longhair
  • Perhatikan kondisi telinga harus bersih, telinga bebas kotoran Earwax, Earmites, dan Scabies.
  • Perhatikan kondisi hidung dan mata harus bersih. 
  • Kemudian kucing harus benar-benar sehat, tidak pilek, demam, dan tidak ada gejala penyakit lainnya.

4. Persiapan sehari sebelum hari Kontes,

  • Mandikan kucing, sebaiknya menggunakan shampo khusus Cat Show atau yang mengandung conditioning, terutama untuk kucing longhair harus lebih intesif.
  • Potong kuku.
  • Check kembali secara umum, kondisi kucing harus fit.
5. Persiapan pada hari H Kontes
  • Carrier (untuk membawa kucing ketempat Cat Show).
  • Kandang Lipat atau Show Tent (tenda khusus kucing di Cat Show).
  • Alas kandang (koran dan handuk), dan penutup kandang.
  • Kotak Pasir atau Litter Box.
  • Makanan dan Minum Kucing.
  • Tenangkan, belai-belai kucing anda jika takut.
  • Membawa Teman, agar bisa sesekali bergantian menjaga kucing. Jangan pernah tinggalkan kucing anda sendiri atau barang-barang anda ditempat terbuka tanpa dijaga.
  • Jangan lupa sepulang dari lomba, sebaiknya kucing yang habis diikut sertakan lomba dipisah dahulu dengan yang lain, setidaknya 2-3hari, dan dimandikan lagi. Khawatir untuk pencegahan penyakit, karena seharian ditempat asing yang penuh beragam macam kucing. Selamat Berlomba.

Comments

Post a Comment